DOMPU, PELITANEWS – Bupati Dompu Kader Jaelani meninjau kesiapan Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Al-Hilmi untuk melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar Tatap Muka, Senin 8 Maret 2021.
Pada saat meninjau SDIT Al-Hilmi Dompu Kader Jaelani didampingi PLT Sekda Drs. H. Muhibuddin M.Si, Kepala BPBD Jufri, ST, MM, Kabid Dikdas Zainal Afrodi, Kepala Dikpora M.Amin, S, Sos dan Kapolres AKBP Syarif Hidayat SH, SIK.
Kunjungan yang dilakukan Bupati dalam rangka memastikan kesiapan sekolah dalam menyelenggarakan KBM tatap muka.
“kunjungan yang kami lakukan untuk mengecek kesiapan sekolah dalam mengikuti pembelajaran tatap muka” katanya sebelum meninjau ruang kelas dan hal lain yang menunjang KBM tatap muka.
Dalam kunjungan tersebut Bupati langsung diterima oleh Tim Gugus Covid-19 SDIT Al-Hilmi Dompu.
Ketua Tim Gugus Covid-19 SDIT Al-Hilmi Muhammad, S.PdI kepada Bupati Dompu menjelaskan sejumlah kesiapan yang dilakukan SDIT dalam menyambut KBM tatap muka.
“tidak ada jam istirahat diluar kelas pada saat KBM, kantin tidak dibuka, social distancing disaat KBM maupun saat penjemputan siswa oleh orang tua wali” terangnya.
Muhammad juga menjelaskan terkait simulasi penjemputan siswa yang dilakukan dengan tetap menghindari kerumunan.
“Anak-anak tidak diperkenankan keluar ruangan kelas pada saat pulang sebelum orang tua menjemputnya” tambahnya.
Selanjutnya, Bupati yang didampingi Kepala SDIT Al-Hilmi meninjau kesiapan sekolah terutama sarana dan prasarana yang mendukung protokoler Covid-19, kemudian melanjutkan kunjungan ke sekolah yang lain.
Menurut informasi sejumlah sekolah yang dikunjungi oleh Bupati hari ini adalah SDIT Al-Hilmi, SDIT Imam Bukhori, SDN 2 Dompu, dan SMK 2 Dompu.