BerandaLombok TImurBersiap Hadapi Pemilu 2024, PKS Lotim Gelar Diklat Pengamanan

Bersiap Hadapi Pemilu 2024, PKS Lotim Gelar Diklat Pengamanan

Lombok Timur, pelitanews – Pemerintah dan DPR RI sudah menetapkan tanggal 14 Februari 2024 sebagai hari pencoblosan. Dengan demikian, spekulasi terkait jadwal pelaksanaan Pemilu berakhir sudah.

Untuk menghadapi Pemilu 2024, Bidang Kepanduan dan Olahraga Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Lombok Timur menggelar Apel Siaga dan Diklat Pengamanan Pemilu di halaman Kantor PKS Lotim yang berada di Jalan Diponegoro, No.3, Selong, Sabtu, (12/02)

“Kegiatan Diklat ini merupakan langkah awal bagi kita untuk bersiap-siap menghadapi Pemilu 2024 mendatang,” kata Murnan, Ketua DPD PKS Lombok Timur saat membuka apel siaga di hadapan para peserta yang hadir.

Menurut Murnan, kesiap-siagaan kader PKS harus dipersiapkan dan dilatih lebih awal, agar pada saat Pemilu nanti tidak kecolongan.

“Saya salut dengan saudara sekalian. Meski cuaca hujan, masih bersedia meluangkan waktu untuk mengikuti kegiatan. Tidak banyak orang yang bersedia melakukan ini,” sebut pria yang kini menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Lombok Timur itu.

Dikatakan Murnan, kader PKS memiliki karakter istimewa yang harus senantiasa dipertahankan. Ia menyebut kedisiplinan, kesetiaan, kesiagaan, responsif dan berjiwa kerelawanan adalah karakter utama yang melekat pada diri kader-kader PKS.

“Diklat Pengamanan Pemilu ini menjadi sarana bagi kita untuk mengasah, agar karakter tersebut benar-benar menyatu dengan diri kita semua,” imbuhnya.

Sebagai partai kader dan partai pemenang Pemilu 2019 di Kabupaten Lombok Timur, PKS merasa punya tanggung jawab besar untuk melakukan pembinaan kepada seluruh anggota dan juga mempertahankan kemenangan pada Pemilu 2024 mendatang.

“Kita optimis, dengan kebersamaan dan soliditas seluruh kader dan pengurus, insyaAllah PKS akan bisa mempertahankan kemenangan pada Pemilu 2024 nanti,” tutupnya.

Pada Diklat kali ini, sebanyak 68 orang peserta mengikuti kegiatan. Mereka merupakan anggota Pandu Keadilan dan Barisan Wanita Keadilan (Santika).

Selain itu, peserta juga merupakan unsur perwakilan pengurus PKS tingkat Kecamatan yang ada di seluruh wilayah Kabupaten Lombok Timur.

Diklat berlangsung selama dua hari. Dimulai pada hari Sabtu, 12 Februari hingga Ahad, 13 Februari 2022. (*)

BERITA TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

BERITA Popular

Recent Comments

error: Content is protected !!